Kepulauan timur Indonesia benar-benar tujuan menakjubkan. Seperti halnya 15 destinasi wisata di Sumba yang serasa memanggil kita berkelana menuju Nusa Tenggara Timur. Eksotisme lekuk pemandangan alamnya selalu dikagumi bahkan oleh pelancong mancanegara.

Pada saat kamu berhasrat menyusuri padang sabana luas, tebing air terjun dan laguna danau hijau toska, pantai lautan biru, hingga desa budaya lokal, maka Sumba memiliki semua destinasi tersebut. Semua elemen keindahan alam yang sangat khas dapat dipandang sepuas hati.

Yuk luangkan waktu dan budget khusus traveling NTT agar 15 destinasi wisata di Sumba berikut ini bukan sebatas impian lagi.

1. Danau Weekuri

Sesampai di Desa Kalenarogo, Sumba Barat Daya, ketemukan sebuah laguna jernih berwarna biru kehijauan. Berbatasan samudra lepas, percikan buih-buih laut langsung menerobos celah terowongan karang. Dari hempasan itu danau air asin Weekuri terbentuk.

Dikelilingi bebatuan serta pohon menghijau, suasananya sangat nyaman untuk berenang. Asiknya lagi tubuh kita bakal otomatis terapung oleh kandungan garam laut. Jadi tidak perlu khawatir tenggelam walau tetap harus berhati-hati ya!

2. Pantai Walakiri

Saat berpindah ke Sumba Timur harus banget melipir ke pantai menawan ini. Tepatnya kawasan Pandawai atau sekitar 1 jam dari kota Waingapu.

Pantainya berpasir putih lembut serta dikelilingi deretan pohon kelapa, cemara, serta hutan mangrove. Panorama sekeliling hutan bakau ini natural banget untuk dipotret. Apalagi dikala nanti matahari senja mulai tenggelam.

3. Air Terjun Waimarang

Di Sumba Timur juga terdapat air terjun Waimarang yang memiliki tiga kolam alami berwarna kebiruan, kadang berganti hijau cerah.

Untuk mencapai spot air terjun ini, kamu harus berkendara dari Waingapu selama 2 jam perjalanan. Sampai di parkiran segera lanjut trekking lewat jalan tanah menurun, masuk hutan serta melintasi sungai. Disarankan pakai sepatu atau sandal gunung agar lebih nyaman melangkah.

Sekitar 30 menit berjalan sudah ketemu lokasi air terjun Waimarang. Tersembunyi antara sela-sela bebatuan serta pepohonan rindang, nuansa beningnya bak pemandian bidadari.

4. Bukit Warinding

Bukit sabana ini terletak di Kecamatan Pandawai, bagian timur Sumba atau sekitar 25 km dari pusat kota Waingapu. Pengunjung bisa menyewa kuda untuk berkeliling padang rumput berbukit-bukit yang terhampar sejauh mata memandang.

Senja hari merupakan waktu terbaik untuk berfoto di hamparan Bukit Warinding. Namun terutama jika datang saat musim kemarau pertengahan tahun, rimbunan rumput kuning-coklat seakan menyapu setiap jengkal alamnya secara eksotis.

5. Bukit Lendongara

Saat matahari terbit di Sumba Barat Daya, tepatnya Desa Karunni, kamu dapat memotret sunrise yang sangat elok dari atas Bukit Savanna Lendongara.

Jalur trekking menanjak perbukitan tidak sulit karena jalan lintasnya sudah beraspal. Selain itu kendaraan roda empat bisa digunakan untuk sampai ke jajaran bukit hijau nan luas Lendongara.

Itulah sebagian dari pesona unik 15 destinasi wisata di Sumba mulai dari wilayah Timur hingga ke Barat Daya, maupun sebaliknya. Nah, masih banyak lagi tempat indah dan menarik selanjutnya.

6. Pantai Mananga Aba

Deburan ombak terpecah pada tepian laut biru toska Mananga Aba. Pantai pasir putihnya yang masih asri berjarak sekitar 10 km arah timur Tambolaka, ibukota Sumba Barat Daya.

Lokasi masuk pantai hanya 30 menit dari keramaian jalan raya. Meski begitu suasana pantai relative sepi dan sangat sejuk.

Setelah dapat foto matahari terbenam disarankan sekalian bermalam supaya paginya masih bisa melihat sunrise yang memukau. Nah penginapan terdekat adalah Hotel Mario yang letaknya tak begitu jauh dari bibir pantai.

7. Tanjung Mareha

Kunjungi Tanjung Mareha saat kamu sudah berada di Kecamatan Kodi, dimana jaraknya kira-kira 50 km dari Tambolaka.

Panorama tanjung ini boleh disaksikan dari ketinggian tebing dengan bukit menjorok ke arah Samudera Hindia. Termasuk juga dua pantai jernih yang dikelilingi gugus batu karang raksasa.

Setelah puas bersantai di rumputan bukit, lanjutkan eksplorasimu menuju pantai di sisi kanan dan kiri Tanjung Mareha. Yaitu Pantai Watu Maladong dan Pantai Mbawana.

8. Pantai Watu Maladong

Bertetangga dengan Mbawana, deretan tebing kokoh mengitari pantai berbatu karang raksasa ini. Kamu akan melihat bentuk batu ikonik Maladong yang berdiri tegak dengan kaki-kaki pilar bercelah terbuka. Saking eksotisnya banyak anak muda berfoto di sini. Apalagi ketika matahari mulai turun dari cakrawala.

9. Pantai Bawana

Oh ya salah satu obyek fotografi unik Tanjung Mareha ialah sebuah batu berlubang seperti membentuk gapura karang. Kini batu karang bolong ini dijadikan ikon Pantai Mbawana. Sangat instagramable untuk dijadikan background fotografi karena latar panorama sunsetnya yang luar biasa indah.

10. Pantai Pero

Lanskap Pantai Pero juga sangat unik yaitu menyerupai teluk kecil yang dihiasi bebatuan karang. Menariknya bagian hilir sungai dipisahkan daratan pantai berpasir putih layaknya jembatan alami. Bagi pemburu senja, jangan sampai melewatkan pantai keren ini.

Pantai Pero terletak di Kecamatan Kondi, Sumba Barat Daya, dekat dengan perkampungan nelayan.

Baca : Paket Wisata Sumba 4 Hari 3 Malam

11. Kampung Praijing

Sebuah kampung adat di atas bukit masih mewariskan adat dan tradisi ratusan tahun. Inilah Kampung Praijing di Desa Tebara, Kabupaten Sumba Barat. Sekitar 38 rumah tradisional Sumba masih berdiri kokoh sebagai hunian warga. Setiap bagian rumah panggung beratapkan alang-alang memiliki fungsi yang penuh makna filosofi.

Maka dari itu datanglah ke Kampung Praijing bila kamu ingin merasakan nuansa budaya yang kental disamping menjelajah eloknya 15 destinasi wisata di Sumba.

12. Air Terjun Lapopu

Ini dia air terjun tertinggi di Nusa Tenggara Timur. Persisnya di desa Hatikulola, Kecamatan Wanokaka, Sumba Barat. Air terjun Lapopu setinggi 70 meter adalah bagian dari kawasan taman nasional Menepue Tanah Daru Laiwangi Wanggameti. Di sini guyuran air deras yang bertangga-tangga jatuh pada kolam alami berwarna toska. Sungguh asyik berenang diantara latar pepohonan yang menghijau.+6

13. Air Terjun Tenggedu

Meski tidak setinggi Lapopu, tapi susunan batu penopang air terjun Tenggedu juga menyerupai tangga berundak. Lokasinya di Desa Tenggedu, Kecamatan Kanatang, Sumba Timur.

Seperti lagi berpetualang, kamu harus melintasi kampung adat, padang savanna, serta naik turun bukit, sekitar 40 menit perjalanan trekking. Petualangan tuntas ketika grand canyon dari Sumba ini mulai terlihat dan kamu pun langsung menyelami kolam hijau yang jernih.

14. Pantai Nihiwatu

Siapa kira Pantai Nihiwatu ini termasuk daftar pantai terbaik Asia Tenggara, bahkan dapat urutan ke-17 dari 100 peserta unggulan.

Deburan air laut jernih, pemandangan hijau menakjubkan, pasir putih lembut dan bersih, serta dilingkupi harmoni ketenangan alam. Satu lagi daya tarik Nihiwatu yaitu gelombang lautnya yang luar biasa. Tidak heran kalau para surfer atau peselancar dunia berlomba-lomba menaklukkan ombak Nihiwatu.

Sayangnya untuk menikmati Pantai Nihiwatu kamu harus merogoh budget cukup tinggi. Sebab pantai ini dijadikan resort eksklusif yang sangat mewah dan terbatas.

15. Pantai Watubela

Nah, Pantai Watubela merupakan daftar penutup untuk posisi 15 destinasi wisata di Sumba kali ini. Lokasinya dapat ditempuh sekitar 90 menit dari Kota Waibubak, Kecamatan Lamboya.

Tentu keindahan tiada tanding juga menaungi Pantai Watubela. Daratan pasir halus dikelilingi tebing batu kapur nan indah menyempurnakan panorama laut yang biru jernih. Sangat cantik menawan!

Gimana sudah siapkah kamu menjelajah keindahan 15 destinasi wisata di Sumba bersama keluarga atau teman seperjalanan? Jangan lupa posting foto-foto cantikmu di halaman Instagram, ya!

Comments