Ini adalah paket wisata Bali dari Jakarta dengan beragam destinasi wisata dan fasilitas yang menarik serta harga yang terjangkau. Anda bisa memilih sendiri destinasi wisata dan jenis akomodasi yang ingin digunakan, mulai hotel bintang satu sampai hotel bintang 5 atau resort.

Liburan merupakan momen-momen terpenting yang harus diluangkan oleh setiap orang. Dengan  berlibur, kita bisa kembali fresh setelah sepekan menghabiskan waktu di kantor dengan tugas yang tak pernah selesai setiap harinya. Maka dari itu, Kami menawarkan paket wisata ke Pulau Bali untuk Anda nikmati, baik bersama rekan kerja ataupun keluarga tercinta.

Itinerary Paket Wisata Bali Dari Jakarta

Bagi yang ingin memilih paket wisata Bali 3 hari 2 malam, Kami bagikan rencana perjalanan wisata ke Bali Anda dengan pilihan wisata berikut.

Day 1 – Pura Tirta Empul Tampaksiring dan Check In Hotel

Hari pertama perjalanan Anda akan Kami mulai dengan penjemputan di bandara. Selanjutnya Anda langsung menikmati perjalanan pertama ke Pura Tirta Empul tampaksiring. Di tempat wisata ini, ada mata air yang biasanya digunakan masyarakat yang beragama Hindu di Bali untuk memohon tirta suci sekaligus untuk tempat pemandian. Adapun untuk jalur wisata di pulau Bali sendiri, Tampak Siring biasanya dijadikan sebagai jalur tempat persinggahan para wisatawan yang sudah berkunjung ke tempat-tempat wisata seperti Ubud Bali.

Setelah selesai dari Pura Tirta Empul Tampaksiring, perjalanan akan dilanjutkan kembali menuju Desa Adat Penglipuran. Desa ini terkenal akan adat istiadat dan budaya masyarakatnya yang masih begitu kental. Belum lagi arsitektur bangunan serta pengolahan lahannya masih mengikuti Unsur Tri Hita Karana, sebagai filosofi dari masyarakat Bal tentang keseimbagan hubungan yang terjadi antara Tuhan, Manusia, serta Lingkungannya.

Setelah berkeliling ke dua tempat tadi, selanjutnya kita akan pergi ke tempat penginapan untuk melakukan check in. Anda bisa beristirahat untuk melanjutkan perjalanan besok pagi.

Day 2- Tanjung Benoa, Garuda Wisnu Kencana dan Pura Uluwatu

Hari kedua Anda akan dimanjakan dengan berkeliling dan menikmati aktivitas wisata air di Tanjung Benoa. Tempat wisata ini sangat cocok bagi yang hobi melakukan berbagai aktivitas watersport yang ada di Bali. Disini Anda bisa melakukan jet ski, parasailing, fly fish, banana boat, snorkelling hingga wisata ke Pulau Penyu.

Setelah puas menikmati aktivitas watersport di Tanjung Benoa, Anda masih akan melakukan perjalanan kembali menuju Garuda Wisnu Kencana. Taman Budaya GWK ini berada di Desa Ungasan, Kecamatan Kuta Selatan, di Kabupaten Badung. Di sini terdapat mascot atau landmark Bali, yaitu Patung Dewa Wisnu berukuran raksasa yang tengah menunggangi tunggangannya, yakni Garuda, dengan ketinggian 120 meter. Di kawasan ini juga ada Patung Garuda yang terletak di belakang Plaza Wisnu.  Di hari ke-2 ini, perjalanan akan dilanjutkan kembali menuju Pura Uluwatu. Setelah itu, kembali ke hotel dan beristirahat.

Day 3 – Pura Ulun Danu Beratan, Oleh-Oleh, dan Check Out

Di hari terakhir dimulai dengan check out hotel terlebih dulu. Lalu, Anda akan diajak ke Pura Ulun Danu Beratan terlebih dulu. Pura ini terletak di tepian danau, berada tepat di tepi danau Beratan Bedugul, dan berada di dataran tinggi dengan ketinggian mencapai 1.200 mdpl. Karena terletak di dataran tinggi inilah, membuat hawa di sekitarnya sangat sejuk. Setelah puas berkeliling Pura ULun Danu Beratan, selanjutnya kita pergi ke Pura Tanah Lot. Sesudah itu, perjalanan akan dilanjutkan menuju Pusat oleh-oleh Joger/Krisna. Selanjutnya Anda akan diantarkan ke bandara untuk pulang kembali.

Semoga perjalanan Anda dengan paket wisata Bali 3 hari 2 malam bersama Kami bisa memberikan kesan yang tak terlupakan!

 

Tanya Paket via Whatsapp

 

Itinerary Paket Wisata Bali 3 Hari 2 Malam

Paket APaket BPaket C

Hari 1:

  • Penjemputan di bandara
  • Check in hotel

Hari 2:

  • Pura Taman Ayun
  • Pura Ulun Danu Beratan
  • Wanagiri Hidden Hills
  • Pura Tanah Lot

Hari 3:

  • Tanjung Benoa
  • Pantai Pandawa
  • Pusat oleh-oleh
  • Pengantaran ke bandara

Hari 1:

  • Penjemputan di bandara
  • Pura Tirta Empul Tampaksiring
  • Desa Adat Penglipuran
Hari 2:
  • Tanjung Benoa
  • Garuda Wisnu Kencana
  • Puru Uluwatu
Hari 3:
  • Pura Ulun Danu Beratan
  • Pura Tanah Lot
  • Pusat oleh-oleh
  • Pengantaran ke bandara

Hari 1:

  • Penjemputan di bandara
  • Desa Adat Penglipuran
  • Kintamani
  • Menginap di Lovina

Hari 2:

  • Pantai Lovina
  • Melihat lumba-lumba
  • Wanagiri Hidden Hills
  • Pura Ulun Danu Beratan
  • Pura Tanah Lot

Hari 3:

  • Tanjung Benoa
  • Pantai Pandawa
  • Pusat oleh-oleh
  • Pengantaran ke bandara
Sudah TermasukBelum TermasukKeterangan
  • Hotel
  • Transportasi
  • Tiket masuk obyek wisata
  • Permainan banana boat di Tanjung Benoa
  • Air mineral 1 botol per hari per orang
  • Driver sekaligus sebagai guide
  • Guide (khusus untuk tamu group)
  • Antar jemput bandara
  • Tiket pesawat
  • Pengeluaran pribadi
  • Makan siang dan makan malam
  • Tipping
  • Harga berlaku untuk wisatawan domestik
  • Private tour, tidak digabung dengan rombongan lain
  • Tour paket wisata Bali diadakan setiap hari, sesuai jadwal yang diinginkan customer
Harga Paket AHarga Paket BHarga Paket C
Paket Wisata Bali 3 Hari 2 Malam Opsi A

Paket Wisata Bali 3 Hari 2 Malam Opsi A

Paket Wisata Bali 3 Hari 2 Malam Opsi B

Paket Wisata Bali 3 Hari 2 Malam Opsi B

Paket Wisata Bali 3 Hari 2 Malam Opsi C

Paket Wisata Bali 3 Hari 2 Malam Opsi C

Tanya Paket via Whatsapp

.

Itinerary Paket Wisata Bali 4 Hari 3 Malam

Paket APaket BPaket C

Hari 1:

  • Penjemputan di bandara
  • Check in hotel

Hari 2:

  • Pura Taman Ayun
  • Pura Ulun Danu Beratan
  • Wanagiri Hidden Hills
  • Pura Tanah Lot

Hari 3:

  • Tanjung Benoa
  • Garuda Wisnu Kencana
  • Pantai Pandawa
  • Pura Uluwatu

Hari 4:

  • Checkout hotel
  • Pusat oleh-oleh
  • Pengantaran ke bandara

Hari 1:

  • Penjemputan di bandara
  • Pura Tirta Empul Tampaksiring
  • Danau Batur Kintamani
  • Desa Adat Penglipuran
Hari 2:
  • Tanjung Benoa
  • Garuda Wisnu Kencana
  • Pantai Pandawa
  • Puru Uluwatu
  • Dinner di pantai Jimbaran
Hari 3:
  • Pura Taman Ayun
  • Wanagiri Hidden Hills
  • Pura Tanah Lot

Hari 4:

  • Checkout hotel
  • Pusat oleh-oleh
  • Pengantaran ke bandara

Hari 1:

  • Penjemputan di bandara
  • Desa Adat Penglipuran
  • Danau Batur Kintamani
  • Menginap di Lovina

Hari 2:

  • Pantai Lovina
  • Melihat lumba-lumba
  • Wanagiri Hidden Hills
  • Pura Ulun Danu Beratan
  • Pura Tanah Lot

Hari 3:

  • Tanjung Benoa
  • Garuda Wisnu Kencana
  • Pantai Pandawa
  • Puru Uluwatu
  • Dinner di pantai Jimbaran

Hari 4:

  • Checkout hotel
  • Pusat oleh-oleh
  • Pengantaran ke bandara
Sudah TermasukBelum TermasukKeterangan
  • Hotel
  • Transportasi
  • Tiket masuk obyek wisata
  • Permainan banana boat di Tanjung Benoa
  • Air mineral 1 botol per hari per orang
  • Driver sekaligus sebagai guide
  • Guide (khusus untuk tamu group)
  • Antar jemput bandara
  • Tiket pesawat
  • Pengeluaran pribadi
  • Makan siang dan makan malam
  • Tipping
  • Harga berlaku untuk wisatawan domestik
  • Private tour, tidak digabung dengan rombongan lain
  • Tour paket wisata Bali diadakan setiap hari, sesuai jadwal yang diinginkan customer
Harga Paket AHarga Paket BHarga Paket C
Paket Wisata Bali 4 Hari 3 Malam Opsi A

Paket Wisata Bali 4 Hari 3 Malam Opsi A

Paket Wisata Bali 4 Hari 3 Malam Opsi B

Paket Wisata Bali 4 Hari 3 Malam Opsi B

Paket Wisata Bali 4 Hari 3 Malam Opsi C

Paket Wisata Bali 4 Hari 3 Malam Opsi C

Tanya Paket via Whatsapp

Paket Tour Jakarta Bali Dengan Bus

Dalam paket tour Bali dari Jakarta ini moda transportasi yang digunakan adalah bus, dengan durasi tour ideal antara 5-7 hari. Dengan menggunakan bus durasi perjalanan memang lebih lama jika dibandingkan dengan menggunakan pesawat terbang, tapi akan lebih menghemat biaya. Tour Jakarta Bali dengan bus ini cocok untuk wisata rombongan seperti study tour sekolahan.

Bali adalah salah satu destinasi wisata yang paling populer di Indonesia, dan banyak orang yang bermimpi untuk mengunjungi pulau yang indah ini. Namun, bagi sebagian orang, biaya untuk mencapai Bali bisa menjadi kendala yang cukup besar. Oleh karena itu, salah satu pilihan yang bisa dipertimbangkan adalah menggunakan bus untuk perjalanan dari Jakarta ke Bali.

Perjalanan dari Jakarta ke Bali dengan bus tentunya membutuhkan waktu yang cukup lama, namun bisa menjadi pilihan yang ekonomis dan menyenangkan bagi mereka yang ingin mengeksplorasi Indonesia secara lebih dekat.

 

Summary
product image
Aggregate Rating
4.5 based on 6 votes
Brand Name
Joglo Wisata
Product Name
Paket Wisata Bali Dari Jakarta
Price
IDR 1163000
Product Availability
Pre-Order Only

Comments

  1. Agnes
    28/01/2022 22:31
    Reply

    Minta penawaran paket wisata bali dari jakarta untuk sekitar 40 orang bulan maret