Liburan akhir tahun semakin dekat, kamu sudah tahu mau kemana saja? Pasti banyak yang udah nungguin momen ini dari jauh-jauh hari, kan? Sebelum memilih destinasi, ada baiknya untuk kamu mencari cara biar liburan kali nggak jadi petualangan boncos yang bikin jengkel. Kita nggak mau dong, liburan yang seharusnya jadi refreshing malah jadi nyebelin gara-gara banyak kejadian tak terduga. Nah, untuk ngasih kamu pengalaman liburan yang bener-bener beda dan anti boncos, yuk simak tips-tips di bawah ini.

Buat Jadwal Liburan Supaya Tidak Salah Tanggal

Tips liburan anti boncos pertama adalah cermat dalam membuat jadwal bepergian. Dari sekian banyak hal yang perlu disiapkan, memastikan jadwal liburan jadi hal yang tak boleh disepelekan. Pemilihan hari dan tanggal akan sangat berpengaruh pada kondisi di sebuah destinasi tujuan. Selain itu pengeluaran dana selama berwisata akan sangat berbeda pada periode tertentu seperti saat low season, high season, dan peak season.

Low season adalah kondisi di mana tempat rekreasi sedang sepi pengunjung karena bukan musimnya liburan. Biasanya hal ini terjadi pada hari-hari biasa di luar libur nasional. Pada momen inilah kamu akan mendapat kemudahan dalam mencari tiket transportasi dan penginapan. Bahkan kamu juga akan sangat mudah menemukan banyak promo menarik. 

Sedangkan high season merupakan musim liburan dengan jumlah pengunjung yang ramai. Momen ini sering terjadi saat libur sekolah dan long weekend. Selain itu ada juga peak season yang menjadi puncaknya musim liburan yang biasa terjadi saat liburan natal dan tahun baru. Pada momen inilah sebuah destinasi, akomodasi, dan berbagai transportasi akan memberlakukan tiket dengan harga yang melambung atau sangat mahal. Jadi kamu bisa persiapkan dana lebih awal dengan menentukan tanggal terlebih dahulu. 

Jangan dadakan seperti tahu bulat. Rencana liburan itu penting, tapi jangan bikin rencana yang kaku banget. Biar lebih asyik, bikin rencana yang fleksibel saja. Liburan itu bukan soal checklist, tapi soal pengalaman. Meski kamu sudah punya rencana A, kamu juga perlu mempersiapkan rencana B. Siapa tau ada tempat seru yang nggak terduga atau acara keren yang sayang banget kalo dilewatin, kamu harus selalu siap menerima hal-hal baru. 

Tentukan Destinasi dengan Cermat

Memilih destinasi wisata terbaik adalah hal yang penting. Jika perlu, kamu bisa membuat daftar wisata yang akan dikunjungi saat liburan nanti. Sesekali kamu tak perlu mengikuti arus saja, cobain destinasi yang nggak biasa. Kamu bisa mencari tempat yang belum terlalu ramai dikunjungi biar liburanmu bener-bener beda dari yang lain. Konsultasi sama temen atau lihat review dari traveler lain akan sedikit menginspirasi kamu dalam menentukan destinasi. 

Paket Wisata Jogja

Simak berbagai pilihan paket wisata Jogja DI SINI.

Dengan memilih objek wisata populer atau viral dan sedang banyak dikunjungi orang biasanya akan membuatmu sedikit menyesal. Bukannya berwisata dan menikmati suasana, kamu justru akan melihat kerumunan dalam sebuah tempat wisata. Dengan cermat memilih destinasi, kamu akan mendapatkan pengalaman liburan yang lebih maksimal. Kamu bisa menyesuaikan destinasi sesuai dengan minat atau hobi.

Siapkan Barang Bawaan Secukupnya

Barang pertama yang perlu kamu siapkan adalah pakaian. Kamu bisa membawa beberapa pakaian dengan jumlah yang secukupnya. Bawalah pakaian yang nyaman dan menarik untuk difoto. Selain itu pastikan juga semua pakaian yang kamu bawa sesuai dengan cuaca di lokasi liburan. Jangan sampai kamu salah kostum dan bikin gak percaya sama diri sendiri. 

Barang penting lainnya yang harus kamu bawa saat liburan adalah kamera. Gak perlu kamera profesional untuk mengabadikan setiap momenmu. Kamu bisa mengandalkan kamera handphone untuk swafoto setiap saat. Pasti deh, liburan nggak lengkap tanpa foto-foto keren buat di-upload ke Instagram. Jadi, jangan lupa bawa kamera atau smartphone buat dokumentasi liburanmu. Selain bisa bikin iri temen-temen, foto-fotomu juga bisa jadi kenang-kenangan yang nggak terlupakan.

Agar tidak ada yang terlewatkan, kamu bisa membuat checklist sejak jauh-jauh hari sebelum berangkat. Selain baju dan kamera, jangan lupa bawa chargers, power bank, sama skincare favorit yang kamu punya. Kamu gak mau kan pas lagi di destinasi, tiba-tiba nyadar kalau sunscreen ketinggalan di rumah? Jadi, siapkan barang bawaan dengan teliti agar liburanmu makin lancar tanpa mengkhawatirkan barang yang tertinggal. 

Cari Promo dan Kejar Diskon

Jika kamu sudah memilih tujuan wisata, kini saatnya menentukan penginapan dan transportasi. Memilih akomodasi dan transportasi tidak bisa dilakukan dengan sembarangan hanya dengan melihat gambarnya saja di internet. Dalam mencari sebuah penginapan, kamu perlu menyesuaikan dengan kebutuhan. Penginapan dibedakan jadi beberapa jenis seperti homestay, villa, hotel kapsul, hotel berbintang hingga resort. Tentunya setiap jenis penginapan memiliki fasilitas dan harga yang berbeda-beda.

Saat musim liburan terutama di akhir tahun, hampir semua transportasi dan akomodasi mengalami kenaikan harga. Tapi kamu tak perlu khawatir, selalu ada promo akhir tahun yang bisa kamu kejar dan berusaha untuk didapatkan. Jadi, sebelum benar-benar memilih hotel, kamu perlu coba cari dan cek harga lalu manfaatkan promo atau diskon yang ada. Jika perlu, kamu bisa pantengin terus website travel, aplikasi booking, atau newsletter dari maskapai dan hotel favoritmu. 

   Tanya Paket via Whatsapp

Banyak juga travel influencer dan akun-akun promo yang sering share info diskon dan paket liburan menarik. Siapa tau kamu bisa dapet info tambahan atau diskon eksklusif yang enggak ada di tempat lain. Jadi, jangan sungkan buat jadi stalker kecil di dunia maya demi dapetin harga spesial untuk liburan akhir tahun. 

Gunakan Uang dengan Bijak

Tips terakhir adalah menggunakan uang pribadi secara bijak. Sebelum berangkat, pastikan kamu sudah menyiapkan kebutuhan utama sejak dari rumah. Kamu juga bisa bawa air minum dan camilan dari rumah. Hal ini bisa meminimalisir kamu supaya gak banyak jajan di destinasi. Meski ada banyak toko yang menyediakan berbagai kebutuhan selama berwisata, biasanya para pedagang lokal memasang harga yang jauh lebih mahal dari pasaran. Kamu gak mau kan, jika biaya liburanmu membengkak?

Bawalah uang tunai secukupnya untuk keperluan darurat dan kebutuhan operasional seperti parkir dan lainnya. Jika mau lebih hemat, kamu bisa ajak teman untuk liburan bersama agar bisa berbagi pengeluaran selama piknik bareng. Selain itu kamu harus cermat dalam berbelanja dan membeli oleh-oleh seperlunya. Dari semua tips ini, satu hal yang perlu kamu tanamkan adalah utamakan kenyamanan daripada kemewahan. Dengan begitu kamu sudah menjadi wisatawan yang bijak dalam menggunakan uang dan gak perlu takut boncos lagi. 

Itulah lima tips seru buat liburan akhir tahun kamu supaya gak boncos alias pemborosan. Dari bikin jadwal sampai menentukan destinasi yang sesuai semua bisa dicoba agar liburan kamu jadi lebih seru meski dengan biaya yang hemat. Jadi, jangan lupa bawa senyum lebar, energi positif, dan tentunya kamera buat abadikan momen-momen epic kamu selama berwisata. Semoga tips-tips dari artikel ini beneran bisa membantumu. Jika ingin merasakan liburan anti ribet dan gak over budget, kamu bisa piknik bareng Joglo Wisata

Comments