Mendengar kata Lombok, yang terbayang adalah pilihan tempat tempat wisata dengan pemandangan yang luar biasa membuat siapapun yang berkunjung terkesima. Nah saat kamu liburan ke Lombok, jangan buang kesempatan untuk berkunjung ke 16 destinasi wisata di Lombok yang sedang nge-hits dan akan kita ulas dalam artikel ini!

1. Gili Trawangan

Destinasi wisata ini dikenal dengan sebutan “Gili T’ merupakan pulau terbesar di Kepulauan Gili. Pemandangan lautnya luar biasa begitu indah. Kamu akan terpukau melihat keindahan di bawah laut, melihat ikan dan terumbu karang warna warni. Uniknya di tempat ini kamu akan menemukan jasa kepang rambut dan beragam souvenir untuk oleh-oleh. Untuk sampai ke lokasi, kamu bisa menggunakan kapal umum dari Pelabuhan Bangsal atau dari Teluk Nare dengan menyewa speedboat.

2. Gili Pasir

Seperti namanya, Gili Pasir adalah gundukan pasir putih saat kondisi air sedang surut.  Lokasinya di Desa Tanjung Luar, Kecamatan Keruak Kabupaten Lombok Timur. Menuju ke lokasi bisa menggunakan perahu dari pelabuhan di Tanjung Luar. Hanya dalam waktu 15 menit kamu bisa menikmati keindahan pantai. Di sini tidak diperbolehkan bersnorkeling karena banyak hewan bulu babi yang berbahaya.

3. Gili Petelu

Keunikan Gili Petelu adalah berbentuk pulau karang dengan kontur perbukitan, disampingnya terdapat sebuah bukit kecil, yang jika dilihat dari atas begitu mempesona. Lokasinya tidak jauh dari pantai Pink. Menuju ke lokasi, harus ke Pink Beach dulu. Dari Pantai Pink kamu bisa menyewa perahu menuju Gili Petelu.

Baca : Paket Bulan Madu Lombok 3 Hari 2 Malam

4. Pantai Semangkok

Menuju ke lokasi bisa dari Tanjung Luar ataupun Pantai Pink menggunakan perahu kayu. Karakter pantainya mirip dengan pantai Tangsi (Pink,) tapi Semangkok garis pantainya lebih pendek dibandingkan Tangsi. Alamnya masih alami belum terjamah oleh banyak wisatawan. Karena tempatnya terpencil, akses menuju ke lokasi masih sulit. Sesampainya di pantai, rasa lelahmu akan terbayar dengan keindahan pantainya.

5. Desa Sade

Dalam daftar 16 destinasi wisata di Lombok berikutnya adalah Desa Sade merupakan salah satu suku asli Lombok yang hingga kini masih mempertahankan adat istiadat Suku Sasak. Di desa ini kamu bisa melihat bentuk bangunan, tarian, gaya pakaian, adat istiadat, musik, permainan tradisional anak-anak, dan lain sebagainya.

6. Pantai Sengigi

Di pantai yang menjadi ikon sekaligus magnet wisata di Lombok ini kamu akan disuguhkan pemandangan pasir putih sepanjang 10 kilo membentuk teluk. Lokasinya dekat dari kota Mataram, hanya dengan waktu 40 menit kamu sudah bisa tiba di lokasi.

Selain pemandangan pantai yang eksotis, ada banyak aktivitas yang bisa dilakukan, seperti: berenang, bermain pasir, snorkeling hingga menyaksikan matahari yang tenggelam.

7. Gili Nanggu

Gili Nanggu popular dengan spot untuk snorkeling yang luar biasa mempesona. Kamu bisa melihat kawanan ikan yang akan mendekati jika diberi remahan roti dan terumbu karang warna warni. Hamparan pasir, air laut yang biru dan suasana yang tenang menjadi pilihan tepat untuk pasangan pengantin berbulan madu.

8. Hutan Pusuk Sembalun

Selain pantainya yang indah, Lombok terkenal juga dengan pemandangan Gunung Rinjani. Salah satu untuk menikmati keelokan Rinjani adalah di Hutan Pusuk Sembalun. Hutan ini masih termasuk kawasan pendakian jalur menuju Rinjani. Awalnya menjadi tempat persinggahan pendaki untuk melepas lelah, namun sekarang Pusuk Semablun menjadi tujuan wisata.

Di Hutan Pusuk Sembalun kamu bisa menyaksikan pegunungan yang hijau, petak-petak sawah dan rimbunnya pepohonan. Kamu juga bisa mengamati keindahan tebing-tebing curam.

9. Pantai Sire

Pantai yang lokasinya di Lombok Utara ini menyuguhkan pemandangan yang indah. Di sekitar pantai tumbuh pohon kelapa yang ditata rapi. Rumputnya seperti hamparan karpet. Dari kota Mataram menuju lokasi membutuhkan waktu 1 jam menggunakan kendaraan.

10. Pantai Kuta Lombok

Salah satu keunikan yang ada di Pantai Kuta Lombok adalah pasir putihnya yang bentuknya seperti butiran merica. Terdapat deretan bukit-bukit yang membuat warna indah antara air laut yang biru dan pasir putih. Salah satu bukit yang terkenal adalah Bukit Mandalika.

11. Pantai Tanjung Aan

Lokasinya di kawasan Mandalika, di sekeliling pantai hamparan bukit hijau. Lokasinya masih terbilang sepi, tapi kamu tidak perlu khawatir jika lapar atau haus karena di sana sudah banyak warung makan dan souvenir khas Lombok.

12. Bukit Selong

Selain pantai, Lombok juga memiliki destinasi alam perbukitan. Di bukit ini kamu bisa menikmati keindahan gunung Rinjani tanpa harus bersusah payah mendaki. Hanya dalam waktu 5 menit kamu sudah bisa sampai di lereng bukit menikmati keindahan petak-petak sawah berwarna hijau kekuning-kuningan.

13. Pantai Tangsi (Pink)

Destinasi wisata tersembunyi pantai Tangsi dekat dengan Pantai Tanjung Ringgit. Jalan menuju ke sana terbilang sulit dan menantang. Namun setibanya di lokasi rasa lelah terbayar begitu melihat keindahan pemandangan pesisir berwarna merah jambu, gili-gili yang diapit oleh perbukitan dan tanjung.

Jika kamu berkunjung di pagi hari, jangan kecewa jika tidak melihat pemandangan berwarna merah jambu, karena pada waktu pagi hari tingkat warnanya hanya 20%. Ketika menjelang sore barulah lama kelamaan warna akan terlihat seperti merah jambu.

14. Bukit Pergasingan

Sama halnya dengan bukit Selong, di bukit pergasingan kamu juga bisa menikmati keindahan gunung Rinjani dari ketinggian. Namun waktu yang dibutuhkan untuk sampai lebih lama dibandingkan dengan ke bukit Selong yaitu sekitar 2-4 jam . Sesampainya di puncak bukit, kamu akan disambut oleh padang sabana yang cukup luas dan melihat beragam pemadangan alam yang elok mulai dari petak-petak sawah, pemukiman penduduk hingga Gunung Rinjani yang menjulang tinggi.

15. Gili Meno

Lokasi Giri Meno adalah di antara Gili Air dan Gili Trawangan tepatnya di bagian barat daya Lombok. Menuju ke lokasi kamu bisa menggunakan speedboat dari Bali atau dari Senggigi menggunakan kapal umum. Destinasi wisata ini banyak dijadikan untuk bulan madu pasangan yang baru menikah, karena pemandangan dan suasananya yang begitu romantis, tenang dan intim. Selain beraktivitas air kamu bisa berkunjung ke lokasi penangkalan penyu.

Baca : Paket Wisata Lombok 4 Hari 3 Malam

16. Gili Air

Giri Air lokasinya berada paling timur, paling dekat dengan Lombok. Walaupun dekat dengan Lombok suasananya lebih sunyi dibandingkan dengan Giri Trawangan dan Gili Meno. Suasananya yang kontemplatif tepat dijadikan tujuan liburan buat yang ingin menjauh dari keramaian atau mencari inspirasi. Terdapat spot snorkeling dan diving dengan keindahan alam bawah lautnya. Jika beruntung kamu bisa melihat penyu laut yang kadang terlihat di pulau ini.

Dari daftar 16 destinasi wisata di Lombok yang sudah diulas di atas, mana yang menjadi favorit Kamu? Atau buat kamu yang sudah pernah berkunjung dan memiliki pengalaman seru serta tips untuk dibagikan bisa tulis di kolom komentar yang sudah kami sediakan.

Comments